Unduh Aplikasi QuBisa
Pengertian dan Manfaat Brand Awarenes
Artikel
Branding

Pengertian dan Manfaat Brand Awarenes

Punto Wicaksono24 Jan 235 menit membaca

Kesadaran merek atau brand awareness adalah kemampuan calon pelanggan untuk mengenali dan mengidentifikasi merek, produk, atau layanan suatu bisnis. Anda sebagai pemilik usaha tentu saja perlu membangun brand awareness sedini mungkin, bahkan jika perlu sejak hari pertama Anda memulai bisnis. 

Dengan membangun brand awareness terlebih dahulu, usia bisnis Anda akan lebih panjang karena Anda duluan membangun basis pelanggan yang mengenali produk dan brand Anda dengan baik. Mengapa brand awareness penting? Karena yang terjadi di pasar, pelanggan akan cenderung melakukan pembelian pada produk atau jasa yang mereknya mereka kenal dengan baik.

Pengertian dan Apa Itu Brand Awareness?

Brand awareness adalah bentuk kesadaran di mana merek Anda diingat pelanggan dengan baik, sehingga mereka juga akan lebih mudah mengingat produk, jasa, maupun layanan dari merek bisnis Anda. Cara konsumen mengingat brand Anda tentu saja unik, tergantung perilaku konsumen, manajemen merek, dan perumusan strategi.

Untuk bisa membuat konsumen bisa mengingat merek Anda dengan baik, tentu saja Anda harus membangun branding terlebih dahulu. Membangun branding di sini maksudnya Anda perlu memberi makna atau ciri khas tertentu pada produk, layanan bisnis, maupun jasa yang Anda tawarkan, bisa dalam bentuk warna, logo, atau tagline yang unik.

Bagaimana cara konsumen mengingat brand Anda akan menjadi penting karena memberi pengaruh dalam pengambilan sebuah keputusan saat mereka hendak melakukan pembelian. Itulah sebabnya, menciptakan image brand ke dalam ingatan masyarakat sungguh harus Anda perhatikan dengan baik dan gunakan strategi yang tepat sasaran, terutama Anda perlu mengedepankan solusi yang bisa diberikan produk Anda untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi konsumen.

Manfaat Membangun Brand Awareness

Menanamkan brand image yang baik di mata konsumen

Menancapkan Image Baik tentang Brand Anda dalam Ingatan Pelanggan

Segala sesuatu yang unik akan membuat orang bisa mengingat dengan baik. Untuk itu, Anda perlu menemukan strategi terbaik untuk menancapkan image baik mengenai brand Anda dalam ingatan pelanggan. Bentuk keunikan yang bisa Anda tampilkan dapat berupa jingle iklan yang mudah diingat dan dinyanyikan banyak orang, tagline yang penuh semangat sehingga tak mudah dilupakan, warna produk atau logo.

Contoh keberhasilan brand awareness, bisa Anda ingat kembali dari beberapa brand berikut: 

  • Ketika Anda ingin membeli air mineral, nama brand apa yang Anda sebutkan? Apakah Anda akan mempermasalahkan ketika akhirnya yang diberikan penjual bukan air mineral yang sebelumnya Anda sebut?
  • Anda ngantuk dan ingin permen kopi, mereka permen apa yang langsung muncul dalam ingatan Anda?
  • Ketika mendengar tagline “Connecting People”, apa yang pertama kali terlintas dalam pikiran Anda?

Cara Terbaik Mendapatkan Lebih Banyak Pelanggan

Membangun brand awareness tidak melulu dalam bentuk iklan yang ditayangkan secara masif di berbagai media. Ada cukup banyak brand yang membangun brand image yang positif dengan cara berbeda, misalnya dengan menyajikan tayangan drama episode terbatas yang menggugah hati, konten media sosial yang bersifat informatif untuk menyelesaikan banyak masalah yang sedang dihadapi orang, dan sebagainya. 

Cara-cara yang lebih soft selling dalam membangun brand awareness menjadi cara terbaik untuk mendapatkan lebih banyak pelanggan. Tidak perlu langsung berharap angka penjualan langsung naik, mengingat dalam proses membangun brand awareness bukan angka penjualan yang menjadi target Anda, melainkan berapa banyak orang yang mengenal produk atau layanan bisnis Anda hanya dengan melihat logo atau mendengar tagline saja, misalnya. 

Nanti kalau brand awareness sudah terbangun dengan baik, maka ketika Anda melakukan promosi yang sesungguhnya, basis pelanggan yang sudah mengenal produk Anda dengan baik akan bisa langsung tertarik untuk membeli produk tanpa harus Anda minta lagi. Apalagi kalau sebelumnya saat membangun brand awareness, Anda sudah memberikan informasi mengenai keunggulan produk Anda yang bisa menjadi solusi untuk banyak masalah dalam masyarakat.

dapat Meningkatkan Nilai Jual

Brand Awareness yang Berhasil dapat Meningkatkan Nilai Jual

Ketika brand awareness yang Anda bangun sudah berhasil dan image positif sudah tertanam sedemikian dalam di pikiran calon pelanggan, maka melakukan penjualan bukan lagi masalah besar bagi Anda. Ada banyak merek yang diproduksi secara lokal, bahkan masih termasuk industri kreatif rumahan yang dibuat dengan cara manual menggunakan tangan, ternyata bisa memiliki nilai jual yang tinggi. Mengapa? Karena branding image yang sudah terbangun berhasil menciptakan bahwa produk tersebut berkualitas tinggi dan layak untuk didapatkan meski harus membayar mahal. 

Pengertian dan manfaat brand awareness dalam artikel QuBisa ini semoga memberi gambaran bagi Anda para pebisnis yang saat ini sedang berjuang dalam persaingan bisnis sedemikian pesat. Utamakan membangun branding yang melekat dalam ingatan pelanggan, masalah angka penjualan akan mengikuti seiring dengan semakin dikenalnya merek Anda secara luas dalam masyarakat.Jangan lupa tambah terus pengetahuan untuk meningkatkan produk melalui berbagai referensi bisnis sehingga kualitas produk Anda tetap terjaga dengan baik.

No Image

0Comments

no profile

Artikel Untuk Kamu

Lihat Semua

Saran Untuk Kamu

Lihat Semua