Menabung Untung dengan Financial Technology Aplikasi SOBATKU

1 komentar
Ditulis oleh Mas Pewe

Penulis pe-we.com sekaligus pemiliknya ini menyenangi segala hal tentang SEO.

Menabung dan Investasi dengan Financial Technology

Ragam investasi banyak ditawarkan dan menjadi alternatif kebanyakan orang di zaman sekarang, namun jenis simpanan tabungan masih tetap menjadi hal yang paling pertama di minati. Alasan terutama adalah tabungan berupa simpanan lebih cenderung bersifat konvensional dan hampir semua bank di Indonesia mempunyai produk ini. Apalagi Financial Technology (FinTech) semakin berkembang sehingga kemungkinan ini dapat lebih terjangkau.

Bila niat kalian adalah menabung maka rekening tabungan bisa lebih menjamin uang kalian tetap utuh. Berbeda dengan investasi yang keuntungannya bisa naik turun. Perlu banget tuh dipastikan kalian menabung di bank yang terdaftar dan diatur oleh Lembaga Penjamin Simpanan Indonesia (LSI), sebab LSI akan menjamin dana nasabahnya hingga 2 milyar rupiah per bank. Sifat menabung dengan jenis tabungan berupa simpanan itu relatif aman dari risiko, hal ini membuat banyak orang di zaman sekarang memanfaatkan Financial Technology yang akhirnya memiliki lebih dari satu buku tabungan.

Manfaat lain menabung itu bila kita dalam kondisi darurat. Masalah yang datang tiba-tiba itu tidak bisa kita bendung, kejadian-kejadian yang tidak kita perkirakan akan sangat krusial. Pada saat-saat tersebut kita masih punya simpanan tabungan sebagai dana darurat. Banyak manfaat yang didapat ketika kita menjadi nasabah, salah satunya adalah perencanaan matang untuk mengatur strategi keuangan, dengan rekening tabungan juga dapat memperoleh keuntungan lebih. Biasanya bank akan memberikan bunga dan beberapa keuntungan lain pada kurun waktu tertentu seperti hadiah dan beberapa undian.

Siapa sih yang tidak ingin kondisi keuangannya itu sehat, prioritas itu sangat dibutuhkan loh. Dengan pemikiran tersebut tentunya Anda akan sangat bisa untuk berhemat dan mengurangi pengeluaran tiap bulannya. Dengan langkah langkah dan meletakkan anggaran pada pos-nya masing masing secara tidak langsung kita sudah melakukan sebuah manajemen keuangan agar tercipta kondisi keuangan yang sehat.

Menabung Untung di Sobatku

Jaman yang sudah semakin maju ini memungkinkan kita kemana-mana tak perlu bersusah payah mengambil uang harus pergi ke Anjungan Tunai Mandiri atau ke bank langsung. Rata-rata pengguna smartphone di Indonesia semakin hari semakin meningkat, sampai anak-anak dibawah umur-pun saat ini sudah sangat lumrah menjadi pengguna smartphone. Kebutuhan dalam penggunaan smartphone pasti terhubung dengan internet, nah kalau sudah terhubung internet semua aktivitas dapat dilakukan termasuk menabung secara online.

Financial Technology sudah merambah dunia digital serta menjadi trending topic saat ini, begitupula yang dilakukan oleh aplikasi SOBATKU yang merupakan tabungan online berbasis aplikasi sehingga masyarakat dapat membuka tabungan hanya dengan berbekal smartphone. Pada aplikasi SOBATKU nomor rekening nasabah adalah nomor yang terdaftar pada smartphone. Seperti yang dilansir oleh web dari SOBATKU, merupakan produk simpanan/tabungan online yang dikeluarkan oleh KSP Sahabat Mitra Sejati yang juga dikenal sebagai Sahabat UKM.

Manfaat Menabung di Aplikasi Financial Technology SOBATKU
Manfaat Menabung di Aplikasi Financial Technology SOBATKU

Beberapa kelebihan dalam aplikasi financial technology SOBATKU itu antara lain adalah menjadi aplikasi yang mudah diunduh melalui Google Play Store untuk pengguna Android dan APP Store untuk pengguna iOS, nomor rekening adalah nomor dari ponsel itu sendiri, gratis biaya administrasi serta tapa saldo minimal, gratis dalam biaya pembelian pulsa, gratis biaya administrasi pada saat menarik uang tunai di Alfamart atau alfamidi, dll seperti yang saya sudah paparkan pada gambar infografis diatas.

Selain itu dari aplikasi SOBATKU, keuntungan yang membuat daya tarik tersendiri adalah program-program undian yang sangat besar jumlahnya. Undian dari aplikasi SOBATKU diantaranya kesempatan memenangkan 1 grand prize Rp 100.000.000 dan 4 hadiah umroh untuk 4 orang pemenang yang akan diundi setiap 3 bulan sekali. Semakin banyak poin yang dikoleksi akan semakin besar kesempatan kalian memenangkan undiannya.

TIERINGSALDO RATA-RATAJUMLAH POIN
A< Rp 500.000SetiapRp 50.000 = 10 poin
BRp 500.000  s.d.<Rp 10.000.000SetiapRp 50.000 = 30 poin
C≥  Rp. 10.000.000SetiapRp 50.000 = 40 poin
Jumlah Poin dari saldo rata-rata
Aplikasi SOBATKU - Financial Technology
Aplikasi SOBATKU – Financial Technology

Membuat Akun SOBATKU

Bagaimana? kalian tertarik untuk membuat perencanaan keuangan dengan metode Financial Technology ini? Kalau tertarik yuk kita lanjut untuk cara membuat akun SOBATKU ini.

  1. Yang pertama itu adalah mengunduh aplikasi ini menggunakan Google Play Store atau App Store.
  2. Lalu buka aplikasinya dan daftarkan diri kalian menggunakan data lengkap sesuai KTP.
  3. Upload foto KTP serta foto diri sedang memegang KTP.
  4. Setelah submit registrasi, tunggu beberapa saat untuk mendapatkan konfirmasi melalui SMS pada smartphone kalian.
  5. Bila sudah maka akun kamu sudah siap digunakan.
Aplikasi SOBATKU - Inovasi Financial Technology
Aplikasi SOBATKU – Inovasi Financial Technology

Mudah bukan? ya dong pasti mudah sesuai dengan slogan dari SOBATKU yang antara lain adalah Mudah, Gratis, dan Praktis. Mudah karena menggunakan smartphone, Gratis karena bisa tetap menabung tanpa biaya administrasi bulanan, dan Praktis karena setor dan tunai bisa dimana saja, kapan saja, dan yang terpenting itu tabungan kita juga aman.

Kalau sudah punya akun berarti tinggal kita menaikkan poin. Kesempatan menang undian menanti deh. Kalian benar-benar loh bisa ikut Undian Grand Prize yang akan diadakan pada tanggal 21 Juli 2018 nanti, acara undian ini sudah berlangsung ke-4 kalinya digelar oleh SOBATKU. Pada tanggal tersebut acara akan digelar di Lapangan Karebosi di Makassar. Disana nantinya akan memberikan hadiah utama 100 Juta dan 4 Paket umroh untuk 4 pemenang. SOBATKU juga memberikan hadiah untuk warga Sulselbar yaitu “PESTA JUTAWAN SULSELBAR” Hadiah yang dibagikan dalam “PESTA JUTAWAN SULSELBAR” berupa Uang Tunai jutaan rupiah dan hadiah utama 1 unit motor Yamaha Aerox.

 

Tinggalkan komentar