Unduh Aplikasi QuBisa
Memaksimalkan Video Marketing dengan Penerapan SEO YouTube
Artikel
Social Media Marketing

Memaksimalkan Video Marketing dengan Penerapan SEO YouTube

Gilang Maulani24 Jan 234 menit membaca

Saat ini, YouTube menjadi salah satu situs yang menguntungkan setiap penggunanya. Khususnya para youtuber yang monetisasi akunnya untuk mendapatkan penghasilan. Dari video yang dibuat, para Youtuber dapat meraih puluhan hingga ratusan juta. Ada juga yang meraih penghasilan hingga milyaran rupiah.

Untuk mendapatkan penghasilan dari YouTube, penting bagi Anda untuk mengoptimalkan video. Karena tanpa ada view atau penonton setia yang menonton video-video Anda, impian meraih cuan tidak akan terwujud. Oleh sebab itu, Anda harus optimasi video YouTube dengan baik, terutama jika optimasi video dilakukan sebagai suatu kebutuhan marketing bisnis Anda.

Hal yang dapat Anda lakukan dalam optimasi video dengan menggunakan teknik SEO YouTube, yaitu memahami fitur-fitur pada YouTube.

Pengertian SEO YouTube

Search Engine Optimization (SEO) menjadi alat marketing yang jitu dalam menaikan traffic pengunjung. Tidak hanya untuk website, SEO juga bisa Anda terapkan pada akun YouTube, yang mana pengertian dari SEO YouTube adalah suatu proses atau usaha dalam mengoptimalkan situs pencari untuk channel YouTube.

Tujuan dari SEO ini agar video yang Anda miliki berada di halaman pertama pencarian. Sebagai contoh, ketika pengguna YouTube mencari video dengan kata kunci “Ide Bisnis UMKM 2022” maka akan keluar beberapa video pilihan. Ketika video Anda berada di halaman pertama, peluang untuk mendapatkan klik akan semakin banyak.

Di bawah ini penjelasan mengenai cara optimasi YouTube dalam memaksimalkan video marketing.

Memaksimalkan Video Marketing dengan Penerapan SEO YouTube

Cara Optimasi SEO YouTube

YouTube sebagai salah satu kanal dengan pengguna terbanyak menciptakan peluang yang besar dalam meraih keuntungan dari video yang dibuat, termasuk video marketing untuk kebutuhan promosi bisnis. YouTube menjadi pasar empuk untuk mendapat pelanggan lebih banyak.

Agar video marketing mendapat banyak like, view, dan share, Anda perlu langkah-langkah yang tepat dalam melakukan optimasi. Nah simak 5 cara optimasi SEO YouTube dalam meningkatkan traffic, di antaranya:

Riset Kata Kunci

Dalam ilmu SEO, riset kata kunci merupakan hal yang wajib dilakukan. Hal ini pun berlaku ketika melakukan optimasi di YouTube. Dalam riset kata kunci, alangkah baiknya memilih kata kunci yang populer dan evergreen.

Melakukan riset keyword di era digital seperti sekarang termasuk mudah. Anda dapat menggunakan tool gratis, seperti Ubersuggest, Semrush, Ahrefs, dan lainnya. Anda juga dapat melakukan riset kata kunci di kolom pencarian pada YouTube.

Membuat Thumbnail Menarik

Thumbnail dalam sebuah video menjadi salah satu penentu dalam mendatangkan banyak pengunjung. Oleh sebab itu, buatlah thumbnail yang menarik perhatian pengunjung agar mau mengunjungi video yang tengah dioptimasi.

penerapan seo youtube dengan riset kata kunci

Menggunakan Tag yang Tepat

Ketika upload sebuah video, maka di bagian bawah akan muncul tag. Isilah tag sesuai video Anda. Jika video Anda tentang membuat nasi goreng, tag yang dapat Anda masukkan, seperti #resepnasigoreng #nasigorenglezat #nasigorengsambalmatah, dan lain-lain.

Isi Deskripsi dengan Jelas

Pada kolom deskripsi, pastikan Anda memasukkan informasi yang jelas mengenai video isi. Khusus video marketing, Anda dapat memasukkan detail bisnis seperti cara pesan, akun media sosial dan sebagainya.

Buat Playlist

Ketika Anda memiliki banyak video yang sudah tayang di YouTube, alangkah baiknya membuat playlist. Tujuannya, untuk memudahkan pengunjung ketika mencari video dengan kategori yang sama di channel Anda.

Setelah memahami kelima langkah di atas, kini optimasi video dengan SEO YouTube tidak sulit, bukan? Pastikan saja Anda menggunakan kata kunci atau keyword yang populer dan evergreen. Serta, perhatikan detail-detail ketika upload video seperti thumbnail dan tag.

No Image

0Comments

no profile

Artikel Untuk Kamu

Lihat Semua

Saran Untuk Kamu

Lihat Semua