Unduh Aplikasi QuBisa
5 Jenis Hobi Kekinian yang Mendatangkan Uang
Artikel
Creativity

5 Jenis Hobi Kekinian yang Mendatangkan Uang

Punto Wicaksono24 Jan 233 menit membaca

Era modern banyak menyebabkan perubahan. Salah satunya, yaitu munculnya berbagai tren baru, termasuk banyak peluang kerja baru yang berasal dari hobi dan bisa mendatangkan uang. 

Contoh Hobi yang Bisa Bikin Banjir Uang

Writer

Anda yang memiliki keahlian menyusun kata-kata menarik hingga menjadi tulisan yang menyenangkan untuk dibaca dan informatif, bisa mencoba menjadi seorang writer (penulis). Buatlah pembaca tersihir dan merasa terkesima dengan tulisan yang Anda ciptakan. Sesuaikan passion Anda terhadap genre yang ditulis. Anda bisa memilih untuk menulis cerita fiksi, novel, puisi, artikel, esai, maupun berita, dan submit ke media yang membuka peluang komisi sehingga Anda bisa mendapatkan uang.

Sebagai referensi bagi Anda yang ingin menjadi penulis, pelajari beberapa kursus online gratis di aplikasi belajar online berikut ini:

seni membuat ilustrasi

Graphic Design dan Illustrator

Jangan sia-siakan kemampuan seni Anda. Tuangkan imajinasi Anda dalam sebuah karya yang membuat orang takjub. Anda bisa membuka jasa sketsa wajah untuk hadiah wisuda, membuat logo, maupun mendesain poster. Selain itu, Anda juga bisa bergabung di akun freelance, seperti Fiver untuk menjadikan hobi sebagai lahan rupiah bahkan dollars di bidang desain grafis atau menjadi ilustrator.

Beberapa hal yang bisa Anda pelajari untuk menghasilkan desain yang berkualitas bagus, misalnya:

Content Creator

Bagi Anda yang kreatif, dinamis, dan selalu mengikuti tren, pilihan menjadi content creator sangatlah tepat untuk mewujudkan hobi yang mendatangkan uang. Pastikan Anda membuat konten yang out of the box. Ini bertujuan agar penonton tak merasa bosan dan selalu penasaran dengan konten Anda yang selanjutnya.

Jika Anda ingin menjadi content creator dengan menggunakan media seperti YouTube atau Instagram, Anda bisa mengikuti pelatihan dan belajar online secara gratis dari video microlearning QuBisa, di antaranya:

Menjadi seorang song cover

Song Cover

Anda suka menyanyi? Anda memiliki suara yang enak untuk didengar? Anda bisa menjajal peruntungan sebagai song cover (menyanyikan ulang sebuah lagu). Anda bisa meng-upload rekaman saat menyanyi lagu hits di YouTube dan tunggulah berapa banyak viewers yang bisa menghasilkan uang dengan menonton video Anda.

Reviewer

Jika Anda suka menjajal hal baru, bercerita, dan memberikan rating, Anda bisa menjadi seorang reviewer. Tugas Anda ialah membuat penilaian dan mengulas tentang suatu hal. Bisa makanan, tempat wisata, busana, skin care dan make up, hingga film. Pastinya akan banyak viewer yang sangat terbantu dengan informasi yang Anda berikan. 

No Image

0Comments

no profile

Article For You

Lihat Semua

Suggestion For You

Lihat Semua