Unduh Aplikasi QuBisa
15 point

5 Tahapan Melakukan Talent Management Secara Umum

9.4k views · 9 January, 2022

Share
Dr. Abdul Latief

Dr. Abdul Latief

Saat Anda bekerja di perusahaan yang dikelola secara terstruktur, maka mungkin saja Anda akan sering mendengar istilah talent management. Manajemen talenta atau talent management adalah sistem yang digunakan oleh tim HRD dalam melakukan penilaian kinerja dari setiap karyawan di perusahaan.

Secara umum, ada 5 langkah yang biasanya ditempuh dalam melaksanakan talent management. Mulai dari pengukuran kompetensi, pemetaan dan rencana pengembangan, program pengembangan, pelaksanaan, hingga evaluasi. Pada bagian pengukuran kompetensi ini, setiap karyawan diukur kompetensinya, baik itu teknikal maupun soft skill.

Setelah diukur, lalu dilakukan pemetaan ke dalam satu matriks agar bisa diketahui seberapa besar kemungkinan karyawan tersebut untuk berkembang. Kemudian dilanjutkan dengan pembuatan rencana pengembangan yang cocok untuk karyawan tersebut. Selengkapnya bisa Anda ketahui melalui microlearning ini.

Pentingnya Talent Management dalam Perusahaan atau Bisnis

Mengapa talent management penting bagi suatu perusahaan? Karena dengan adanya program talent management, perusahaan bisa memanfaatkan karyawannya sebagai salah satu aset penting di perusahaan. Bahkan, menurut survei yang dilakukan McKinsey, sebagian besar responden sepakat jika talent management sangat efektif dalam memberikan pengaruh pada proses mempertahankan dan meningkatkan kinerja karyawan beserta menarik minat karyawannya untuk bekerja maksimal.

Manfaat Talent Management untuk Perusahaan dan Karyawan

  • Meningkatkan kualitas saat melakukan proses perekrutan atau seleksi
  • Membantu dalam meningkatkan performa kinerja karyawan
  • Meningkatkan kepuasan kerja karyawan
  • Membantu memunculkan loyalitas yang dimiliki karyawan terhadap perusahaan
  • Meningkatkan retensi dari karyawan
  • Memberikan jenjang karir yang terarah
  • Membuka kesempatan seluas-luasnya untuk karyawan melakukan proses pengembangan karir
  • Melalui pengembangan potensi serta kompetensi karyawan, maka bisa membantu meningkatkan value karyawan
  • Bisa meningkatkan motivasi dan komitmen karyawan

Tantangan dalam Melakukan Talent Management

Ketika melakukan proses talent management, Anda tidak bisa mengelompokkan karyawan begitu saja pada talent pool. Apa yang dimaksud dengan talent pool? Talent pool adalah beberapa orang yang dinilai memiliki talenta atau yang lebih unggul kinerjanya, menerapkan nilai-nilai dan budaya perusahaan, sehingga menjadi panutan karyawan lainnya.

Anda harus terlebih dulu melakukan proses analisis serta mengidentifikasi lebih lanjut setiap karyawan untuk menentukan siapa yang bisa dimaksimalkan kemampuan dan value-nya agar bisa membantu meningkatkan produktivitas perusahaan.

Hal yang Bisa Membuat Proses Talent Management Gagal

Dalam praktiknya, tak selamanya proses manajemen talenta bisa berhasil. Berikut ini adalah beberapa alasan mengapa talent management dianggap gagal.

Terjadinya Mispersepsi dan Penilaian Subjektif Saat Mengidentifikasi Talent

Ada kemungkinan persepsi Anda terhadap talent meleset. Dalam manajemen talenta, talent tak hanya karyawan yang berpotensi saja, tetapi juga merupakan individu yang dinilai sebagai high performer dan high potential employees. Jadi, Anda perlu memastikan sudah melakukan proses asesmen yang tepat dan tidak menempatkan pandangan subjektif.

Kurangnya Monitoring dan Evaluasi pada Strategi Talent Management

Sematang apa pun strategi yang telah dibuat menurut tim HRD, tetap saja diperlukan evaluasi dan kontrol secara menyeluruh. Nah, agar program talent management bisa berhasil, dan efektif, dibutuhkan juga peren C-Level Executive sebagai penanggung jawab program.

Generation Gap

Ada yang terkadang luput dari strategi talent management, yaitu generation gap atau kesenjangan generasi. Perlu diingat, walaupun saat ini generasi milenial lebih dominan dalam suatu perusahaan, Anda harus tetap menyiapkan strategi penyeleksian, pengelolaan, serta mempertahankan generasi berikutnya, termasuk generasi Z.

Nah, itulah 5 langkah talent management, pentingnya talent management, manfaat talent management, hingga hal-hal atau aspek yang bisa menyebabkan talent management mengalami kegagalan.

Anda juga bisa mendapatkan materi tentang talent management dan HR lainnya dengan mengikuti kursus online di aplikasi siap kerja QuBisa, seperti di antaranya:

0Comments

no profile